12 Fakultas Kedokteran Terbaik di Indonesia Tahun 2025

Istimewa

12 Fakultas Kedokteran Terbaik – Memasuki tahun 2025, dunia pendidikan di Indonesia semakin kompetitif, terutama di bidang kedokteran. Fakultas kedokteran merupakan impian banyak calon mahasiswa yang bercita-cita menjadi dokter profesional. Dengan sistem pendidikan yang terus berkembang, fakultas-fakultas kedokteran terbaik di Indonesia telah membuktikan kualitasnya lewat berbagai prestasi dan keunggulan. Berikut adalah daftar 12 fakultas kedokteran terbaik yang wajib Anda ketahui!

1. Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI)

Tak bisa di pungkiri, Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) masih berada di puncak. Dengan akreditasi A dan fasilitas yang mumpuni, FKUI menjadi pilihan utama bagi banyak calon mahasiswa. Terlebih lagi, alumni FKUI banyak yang berkarier di berbagai institusi kesehatan ternama baik di dalam maupun luar negeri.

2. Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada (FKUGM)

Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, selalu masuk dalam daftar fakultas kedokteran terbaik di Indonesia. Di kenal dengan sistem pendidikan yang berbasis pada pengajaran berbobot dan berbasis riset, FKUGM juga menghasilkan dokter-dokter berkualitas yang sudah banyak menduduki posisi penting di dunia medis.

3. Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga (FKUNAIR)

Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga, Surabaya, tidak hanya dikenal dengan kualitas pendidikannya, tetapi juga dengan fasilitas yang sangat lengkap. Para mahasiswanya di ajarkan dengan pendekatan yang inovatif serta keterlibatan aktif dalam riset medis https://yayasan-pesantrenyatim-nurulmuslimin.org/.

4. Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran (FKUNPAD)

Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran, Bandung, merupakan salah satu yang terbaik di Indonesia. Dengan kurikulum yang berbasis pada pengembangan ilmu pengetahuan dan keterampilan praktik, FKUNPAD selalu berhasil mencetak dokter-dokter berkualitas yang siap bersaing di dunia medis.

5. Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya (FKUB)

Brawijaya University di Malang juga memiliki fakultas kedokteran yang tak kalah menarik perhatian. Dengan kualitas pendidikan yang sangat baik, FKUB telah melahirkan banyak tenaga medis profesional yang bekerja di berbagai rumah sakit ternama.

6. Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret (FK UNS)

Universitas Sebelas Maret di Solo memiliki Fakultas Kedokteran yang unggul dalam banyak aspek, dari kurikulum yang berbasis riset hingga pengajaran yang berbasis pada pengalaman klinis langsung.

7. Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin (FK Unhas)

FK Unhas di Makassar juga patut di acungi jempol. Fakultas ini terkenal dengan kualitas pendidikan yang sangat baik, serta pengembangan riset medis yang terus berkembang pesat. Mahasiswa yang lulus dari fakultas ini selalu memiliki daya saing yang tinggi.

Baca juga artikel kami yang lainnya: Tanggal 18 dan 21 April 2025: Libur Nasional atau Biasa Saja?

8. Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara (FK USU)

Universitas Sumatera Utara (USU) yang terletak di Medan kini menjadi pilihan banyak calon mahasiswa kedokteran. Dengan fasilitas dan tenaga pengajar berkualitas, FK USU terus berupaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan riset di bidang medis.

9. Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro (FK UNDIP)

Fakultas Kedokteran Universitas Di ponegoro Semarang di kenal dengan kurikulumnya yang sangat aplikatif dan berbasis pada kebutuhan masyarakat. Selain itu, UNDIP memiliki fasilitas rumah sakit pendidikan yang lengkap.

10. Fakultas Kedokteran Universitas Andalas (FK UNAND)

Fakultas Kedokteran Universitas Andalas di Padang memang terbilang baru, namun kualitas pendidikan yang di berikan sangat tidak kalah dengan yang lain. FK UNAND selalu berkomitmen untuk mencetak dokter yang profesional dan siap menghadapi tantangan global.

11. Fakultas Kedokteran Universitas Trisakti (FK Trisakti)

Meski tidak setenar beberapa universitas lainnya, FK Trisakti di Jakarta juga memiliki program pendidikan yang berkualitas. Fakultas ini memberikan pengalaman praktikum medis yang mendalam, serta pengajaran yang berorientasi pada keahlian klinis.

12. Fakultas Kedokteran Universitas Pelita Harapan (FK UPH)

Universitas Pelita Harapan di Tangerang memiliki Fakultas Kedokteran yang dapat di andalkan. Meskipun terbilang baru, kualitas pendidikan FK UPH tidak bisa di anggap remeh, dengan fasilitas yang sangat memadai dan pengajaran yang berbasis pada teknologi terbaru.

Dengan berbagai pilihan fakultas kedokteran yang ada di Indonesia, menjadi seorang dokter tidak lagi hanya sekadar impian. Setiap universitas menawarkan kualitas pendidikan yang patut di acungi jempol. Namun, pastikan Anda memilih fakultas kedokteran yang sesuai dengan kemampuan dan minat Anda, karena kualitas pendidikan yang baik akan membawa Anda menjadi seorang profesional medis yang unggul di masa depan.

Tanggal 18 dan 21 April 2025: Libur Nasional atau Biasa Saja?

Tanggal 18 dan 21 – Jumat, 18 April 2025, di tetapkan sebagai hari libur nasional untuk memperingati Wafat Yesus Kristus, yang di kenal sebagai Jumat Agung. Penetapan ini berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025. Hari ini memiliki makna spiritual yang mendalam bagi umat Kristiani, memperingati pengorbanan Yesus Kristus di kayu salib.

Karena jatuh pada hari Jumat, libur ini memberikan kesempatan emas untuk menikmati akhir pekan panjang hingga Minggu, 20 April 2025. Hari Minggu itu juga merupakan hari libur nasional dalam rangka peringatan Paskah. Ini adalah momentum yang di manfaatkan banyak orang untuk rehat sejenak dari rutinitas padat, pulang kampung, liburan singkat, atau sekadar menghabiskan waktu berkualitas bersama keluarga.

Libur panjang seperti ini juga berdampak pada sektor pariwisata, transportasi, dan hiburan yang di pastikan akan mengalami lonjakan aktivitas. Jadi, kalau kamu berencana bepergian, siap-siap menghadapi kemacetan atau antrean panjang di berbagai tempat.

21 April 2025: Hari Kartini, Tapi Bukan Tanggal Merah

Senin, 21 April 2025, di peringati sebagai Hari Kartini—hari bersejarah yang mengenang perjuangan R.A. Kartini dalam memperjuangkan hak-hak perempuan Indonesia. Sayangnya, meskipun penting secara historis dan kultural, tanggal ini bukan termasuk hari libur nasional. Tidak ada tanggal merah untuk memperingati semangat Kartini.

Hari Kartini di tetapkan sebagai hari nasional melalui Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 108 Tahun 1964, tetapi itu tidak menjadikannya hari libur resmi. Artinya, kantor, sekolah, dan kegiatan umum tetap berjalan seperti biasa. Jadi, jangan sampai kamu keliru menganggap ini hari libur dan malah absen kerja atau kuliah.

Meski bukan hari libur, berbagai instansi, khususnya sekolah dan lembaga pemerintah, tetap mengadakan acara seremonial seperti upacara, lomba kebaya, atau kegiatan bertema emansipasi. Ini adalah bentuk penghargaan atas warisan pemikiran Kartini yang terus relevan hingga kini.

Manfaatkan Libur Panjang dengan Bijak

Dengan adanya libur nasional pada 18 April dan akhir pekan yang berlanjut hingga 20 April, ini adalah kesempatan yang patut di manfaatkan. Namun, jangan kebablasan. Tanggal 21 April adalah hari Senin, dan seperti yang sudah di jelaskan, bukan hari libur. Jadi, kamu harus kembali beraktivitas seperti biasa setelah menikmati akhir pekan panjang.

Bagi yang ingin memperpanjang waktu libur, pengajuan cuti pada 21 April bisa jadi opsi menarik, terutama jika kamu punya rencana bepergian jauh atau ingin istirahat lebih lama. Tapi tetap harus di sesuaikan dengan kebijakan perusahaan atau instansi tempat kamu bekerja.

Sebagai informasi tambahan, berikut daftar hari libur nasional dan cuti bersama di bulan April 2025:

  • 1 April: Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah
  • 2-4 April: Cuti Bersama Idul Fitri
  • 7 April: Cuti Bersama Idul Fitri
  • 18 April: Wafat Yesus Kristus (Jumat Agung)
  • 20 April: Kebangkitan Yesus Kristus (Paskah)

Jadi, pastikan kamu tidak salah merencanakan agenda hanya karena salah tafsir soal tanggal merah. Cek ulang kalender, ajukan cuti lebih awal, dan manfaatkan momen ini sebaik-baiknya sebelum kembali ke rutinitas.

Kapan Libur Sekolah 2025 Semester 2?

Istimewa

Kapan Libur Sekolah 2025 – Libur sekolah merupakan waktu yang sangat dinanti-nanti oleh siswa, orang tua, bahkan guru. Setelah melalui setengah tahun yang penuh dengan rutinitas dan tugas sekolah, tentu waktu libur menjadi momen yang tepat untuk beristirahat atau melakukan kegiatan menyenangkan lainnya. Lantas, kapan ya tepatnya libur sekolah di tahun 2025 untuk semester 2? Penasaran dengan jawabannya? Yuk, simak jadwal lengkapnya di beberapa provinsi!

Jadwal Libur Sekolah Semester 2 Tahun 2025

Di tahun ajaran 2025, libur sekolah untuk semester 2 di mulai pada bulan Juni. Ini adalah waktu yang pas bagi para pelajar untuk menikmati suasana liburan setelah ujian tengah semester dan sebelum ujian akhir tahun. Meskipun begitu, setiap provinsi di Indonesia memiliki jadwal libur yang sedikit berbeda, tergantung pada kebijakan pemerintah daerah masing-masing https://yayasan-pesantrenyatim-nurulmuslimin.org/.

Libur Sekolah di Jakarta dan Jawa Barat

Untuk para pelajar di DKI Jakarta, libur sekolah semester 2 di mulai pada 9 Juni 2025 dan berakhir pada 22 Juni 2025. Setelah itu, sekolah akan kembali aktif dengan pembelajaran biasa. Sementara itu, di Jawa Barat, khususnya Kota Bandung, libur sekolah di jadwalkan pada 12 Juni hingga 25 Juni 2025. Tentu saja, ini memberikan waktu yang cukup bagi keluarga di Jakarta dan Jawa Barat untuk merencanakan liburan atau bersantai bersama.

Libur Sekolah di Jawa Timur dan Bali

Jawa Timur, dengan kota besar seperti Surabaya, menetapkan libur sekolah semester 2 mulai pada 10 Juni 2025 dan berakhir pada 23 Juni 2025. Berbeda sedikit dengan Bali, yang memulai liburnya pada 11 Juni dan baru kembali ke sekolah pada 24 Juni 2025. Di Bali, banyak siswa yang memilih untuk memanfaatkan waktu liburan ini untuk menikmati pantai atau menjelajah budaya pulau dewata.

Libur Sekolah di Sumatera dan Kalimantan

Di Pulau Sumatera, misalnya di Medan, jadwal libur di mulai pada 8 Juni hingga 21 Juni 2025. Sedangkan untuk para pelajar di Kalimantan, terutama di Balikpapan, libur sekolah semester 2 jatuh pada 9 Juni hingga 22 Juni 2025. Bagi para pelajar di kedua provinsi ini, waktu libur yang cukup panjang memberi kesempatan untuk beristirahat dan menikmati waktu bersama keluarga.

Baca juga artikel kami yang lainnya: Beasiswa BIB Kemenag 2025 Resmi Dibuka! Cek Syaratnya

Mengapa Jadwal Libur Berbeda?

Pertanyaan yang sering muncul adalah, mengapa jadwal libur sekolah bisa berbeda-beda di setiap provinsi? Jawabannya terletak pada perbedaan kebijakan pendidikan yang di terapkan oleh pemerintah daerah masing-masing. Beberapa faktor seperti cuaca, kegiatan daerah, hingga kebijakan lokal sangat memengaruhi penetapan jadwal libur di setiap wilayah.

Tak hanya itu, masa liburan sekolah juga bisa menjadi waktu yang ditunggu oleh orang tua untuk merencanakan perjalanan keluarga. Jika Anda tinggal di salah satu provinsi yang liburnya jatuh pada awal Juni, ini bisa jadi saat yang pas untuk pergi berlibur jauh dari rutinitas sehari-hari.

Jadi, pastikan Anda mencatat jadwal libur yang sesuai dengan daerah tempat tinggal anak-anak Anda agar liburan bisa berjalan dengan lancar. Jangan sampai terlewatkan!

Beasiswa BIB Kemenag 2025 Resmi Dibuka! Cek Syaratnya

Beasiswa BIB Kemenag 2025 resmi dibuka pada 1 April. Program ini menjadi peluang emas bagi pelajar dan mahasiswa yang ingin melanjutkan pendidikan tinggi dengan pendanaan penuh. Jangan sampai melewatkan kesempatan ini!

Apa Itu Beasiswa BIB Kemenag?

Beasiswa Indonesia Bangkit (BIB) adalah program unggulan dari Kementerian Agama. Skema ini memberikan bantuan pendidikan bagi mereka yang ingin melanjutkan studi di dalam dan luar negeri. Didanai oleh Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP), program ini menjadi daya tarik besar bagi banyak calon penerima beasiswa.

Manfaat Beasiswa BIB

Beasiswa ini mencakup biaya kuliah penuh, tunjangan hidup, serta dana penelitian bagi mahasiswa pascasarjana.

Kategori Beasiswa yang Ditawarkan

  1. Program Sarjana (S1): Untuk lulusan SMA/MA sederajat yang ingin kuliah di perguruan tinggi terkemuka.
  2. Program Magister (S2): Terbuka bagi mereka yang ingin menempuh studi lanjutan dengan dukungan penuh.
  3. Program Doktor (S3): Untuk akademisi dan peneliti yang ingin mengembangkan ilmu di bidangnya.
  4. Beasiswa Non-Gelar: Pelatihan atau kursus jangka pendek untuk meningkatkan keterampilan.

Syarat Umum Pendaftaran

  • Warga Negara Indonesia (WNI).
  • Berusia maksimal sesuai jenjang pendidikan yang diambil.
  • Memiliki prestasi akademik yang baik.
  • Mendapat rekomendasi dari institusi terkait.
  • Tidak sedang menerima beasiswa lain.

Proses Pendaftaran

  1. Persiapan Dokumen: Siapkan KTP, ijazah, transkrip nilai, serta surat rekomendasi.
  2. Pendaftaran Online: Akses portal resmi Kemenag dan isi formulir dengan lengkap.
  3. Seleksi Administrasi: Verifikasi kelengkapan dokumen oleh tim seleksi.
  4. Tes dan Wawancara: Ujian tertulis serta wawancara bagi kandidat yang lolos tahap awal.

Tips Agar Lolos Beasiswa BIB Kemenag

Beasiswa Bantuan Insentif Beasiswa (BIB) Kementerian Agama (Kemenag) adalah kesempatan emas bagi para mahasiswa yang ingin melanjutkan pendidikan tanpa terbebani biaya. Namun, untuk mendapatkan beasiswa ini, kamu harus melalui seleksi yang ketat. Berikut adalah beberapa tips yang bisa membantu kamu agar lolos Beasiswa BIB Kemenag.

1. Pahami Persyaratan dan Prosedur Pendaftaran

Menyiapkan dokumen dengan lengkap dan tepat waktu sangat penting untuk menghindari masalah di kemudian hari.

2. Perkuat Nilai Akademik

Jika nilai akademik masih kurang memuaskan, usahakan untuk meningkatkan prestasi melalui tugas tambahan atau bimbingan dari dosen agar bisa menunjukkan peningkatan yang signifikan.

3. Tingkatkan Keaktifan di Organisasi atau Kegiatan Sosial

Selain nilai akademik, panitia seleksi juga melihat keaktifan dalam organisasi, komunitas, atau kegiatan sosial. Oleh karena itu, jika memungkinkan, ikuti organisasi kemahasiswaan atau kegiatan sosial yang dapat memperlihatkan kemampuan kepemimpinan, kerja sama tim, dan dedikasi terhadap masyarakat. Ini akan memberikan nilai tambah yang besar.

4. Siapkan Esai atau Surat Motivasi dengan Baik

Sebagian besar seleksi beasiswa, termasuk Beasiswa BIB Kemenag, mengharuskan pelamar untuk menulis esai atau surat motivasi. Pastikan tulisan kamu mencerminkan alasan yang kuat mengapa kamu layak menerima beasiswa ini, bagaimana kamu akan memanfaatkan beasiswa untuk masa depan, serta kontribusi yang bisa kamu berikan kepada masyarakat setelah selesai kuliah.

5. Jaga Reputasi Diri

Reputasi pribadi juga menjadi salah satu pertimbangan penting dalam seleksi beasiswa. Jaga sikap, perilaku, dan hubungan baik dengan dosen, teman, serta lingkungan sekitar. Memiliki rekam jejak yang baik akan meningkatkan peluang kamu untuk diterima dalam seleksi beasiswa ini.

6. Persiapkan Wawancara dengan Matang

Jika kamu lolos tahap seleksi administrasi, kemungkinan besar akan ada wawancara sebagai tahap lanjutan. Persiapkan diri dengan baik, jawab pertanyaan dengan percaya diri, dan tunjukkan komitmenmu untuk menggunakan beasiswa ini secara optimal. Jangan lupa untuk berpakaian rapi dan menjaga etika selama wawancara.

7. Manfaatkan Bantuan dari Pihak Kampus

Seringkali, pihak kampus memiliki informasi atau bahkan sesi bimbingan mengenai cara mendaftar beasiswa, termasuk Beasiswa BIB Kemenag. Manfaatkan kesempatan ini untuk bertanya dan mendapatkan informasi tambahan yang bisa membantu kamu dalam proses pendaftaran.

8. Jaga Motivasi dan Fokus

Proses pendaftaran beasiswa bisa memakan waktu dan energi, tetapi jangan mudah menyerah. Jaga motivasi dan fokus pada tujuanmu. Ingat bahwa setiap langkah yang kamu ambil untuk mempersiapkan diri lebih baik akan semakin mendekatkanmu pada impian.

9. Ikuti Update Terkini

Pastikan untuk selalu memantau situs resmi Kemenag atau media sosial yang relevan untuk mendapatkan informasi terbaru seputar proses pendaftaran, tenggat waktu, dan segala persyaratan terkait Beasiswa BIB. Hal ini sangat penting agar kamu tidak ketinggalan informasi yang bisa mempengaruhi kelancaran pendaftaran, seperti perubahan jadwal, penambahan persyaratan, atau hal-hal teknis lainnya. Dengan selalu mengikuti perkembangan informasi terbaru, kamu dapat mempersiapkan diri dengan lebih baik dan menghindari kesalahan yang dapat menghambat proses pendaftaran.

Baca juga artikel lainnya yang ada di situs ini https://yayasan-pesantrenyatim-nurulmuslimin.org.

Perguruan Tinggi yang Bekerja Sama

Beasiswa BIB Kemenag bekerja sama dengan berbagai perguruan tinggi ternama di dalam dan luar negeri. Beberapa universitas yang menerima penerima beasiswa ini antara lain:

  • Universitas Gadjah Mada (UGM)
  • Universitas Indonesia (UI)
  • Universitas Islam Negeri (UIN) di seluruh Indonesia
  • Oxford University
  • Harvard University

Dokumen yang Perlu Disiapkan

Agar tidak mengalami kendala dalam pendaftaran, pastikan kamu menyiapkan dokumen berikut: fotokopi KTP yang masih berlaku, pasfoto terbaru dengan latar belakang putih, formulir pendaftaran yang telah diisi lengkap, serta dokumen pendukung lainnya yang diminta sesuai dengan ketentuan. Persiapkan semuanya jauh-jauh hari agar proses pendaftaran berjalan lancar tanpa hambatan.

  • Kartu Keluarga (KK) sebagai bukti domisili.
  • Ijazah dan transkrip nilai terbaru.
  • Surat rekomendasi dari pihak berwenang, seperti sekolah, kampus, atau lembaga terkait.
  • Surat pernyataan tidak sedang menerima beasiswa lain.

Jadwal Penting Pendaftaran Beasiswa BIB Kemenag

  • 30 April 2025: Batas akhir pengumpulan dokumen.
  • Mei 2025: Seleksi administrasi dan pengumuman tahap pertama. Mei 2025: Pertama, seleksi administrasi akan dilaksanakan dengan ketat untuk memastikan setiap peserta memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan. Kemudian, pengumuman tahap pertama akan dilakukan secara transparan, diikuti dengan pemberitahuan kepada semua peserta mengenai hasil seleksi. Proses ini bertujuan untuk memastikan bahwa hanya kandidat yang memenuhi kriteria yang dapat melanjutkan ke tahap berikutnya.
  • Juni 2025: Ujian seleksi tertulis dan wawancara.
  • Juli 2025: Pengumuman penerima beasiswa.

Fakta Menarik tentang Beasiswa BIB

  • Program ini sudah membantu ribuan mahasiswa untuk menempuh pendidikan tinggi.
  • Penerima beasiswa mendapatkan kesempatan menghadiri seminar dan pelatihan eksklusif.
  • Ada skema beasiswa khusus untuk santri dan lulusan pesantren.

 

5 PTN di Kalimantan untuk Referensi Daftar Kuliah

5 PTN di Kalimantan – Perguruan tinggi negeri di Kalimantan bisa menjadi pilihan alternatif yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi. Lokasinya tersebar 5 provinsi yang ada di Kalimantan dengan reputasi dan kualitas yang tidak kalah dengan kampus negeri di daerah-daerah lain di Indonesia.

PTN ini ada yang berupa universitas, institus, dan politeknik. Banyaknya pilihan ini terkadang membuat calon mahasiswa bingung mau memilih kampus yang mana. Untuk itu, calon mahasiswa bingung mau memilih kampus yang mana. Untuk itu, calon mahasiswa harus melakukan riset lebih dulu demi mengetahui kampus mana yang paling cocok dengan minat dan visi-misinya di masa depan.

Berikut rangkum daftar PTN di Kalimantan di olah dari berbagai sumber

Universitas Negeri di Kalimantan

Masing-masing provinsi di Kalimantan memiliki satu universitas negeri, ditambah universitas islam negeri dan yang berbentuk institut. Perbedaan universitas dan institut adalah, universitas memiliki lebih banyak disiplin ilmu, sedangkan institut memiliki disiplin ilmu yang lebih spesifik seperti teknik atau agama. Berikut daftar 11 universitas negeri di Kalimantan.

1. Universitas Lambung Mangkurat

Universitas Lambung Mangkurat merupakan universitas negeri tertua di Kalimantan, berlokasi di Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Sering disingkat menjadi ULM atau Unlam. Universitas ini berdiri pada 21 September 1958. Dikutip dari fh.ulm.ac.id, nama tersebut diadopsi dari nama salah satu tokoh yang berperan penting dalam pendirian Kerajaan Negaradipa, yang menjadi asal mula Kerajaan Banjar.

ULM memiliki 12 Fakultas, yakni sebagai berikut.

  • Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
  • Fakultas Ilmu Sosial dan Politik
  • Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
  • Fakultas Ekonomi dan Bisnis
  • Fakultas Kehutanan
  • Fakultas Pertanian
  • Fakultas Perikanan dan Kelautan
  • Fakultas Kedokteran
  • Fakultas Kedokteran Gigi
  • Fakultas Hukum
  • Fakultas Teknik

Seleksi masuk Universitas Lambung Mangkurat ada tiga. Yakni SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri.

2. Universitas Tanjungpura

Universitas Tanjungpura atau UNTAN adalah universitas negeri yang berlokasi di Pontianak, Kalimantan Barat. Dikutip dari untan.ac.id, universitas negeri tertua kedua di Kalimantan ini berdiri pada 20 Mei 1959. UNTAN mendapatkan akreditasi Unggul dari BAN-PT.

Terdapat 9 fakultas yang tersedia di UNTAN, yakni:

  • Fakultas Hukum
  • Fakultas Ekonomi dan Bisnis
  • Fakultas Pertanian
  • Fakultas Teknik
  • Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP)
  • Fakultas Pendidikan dan Pelatihan Guru
  • Fakultas Kehutanan
  • Fakultas Matematika dan IPA
  • Fakultas Kedokteran

Selain ke-9 Fakultas di atas, juga terdapat program pascasarjana. Calon mahasiswa baru dapat masuk ke Universitas Tanjungpura melalui SNBP, SNBT, maupun Seleksi Mandiri.

3. Universitas Mulawarman

Universitas Mulawarman merupakan universitas negeri yang berlokasi di Samarinda, Kalimantan Timur. Dilansir unmul.ac.id, Universitas Mulawarman (Unmul) mendapat akreditasi Sangat Baik dari BAN-PT. Nama Mulawarman sendiri diambil dari nama Raja Mulawarman Nala Dewa dari Kerajaan Kutai di abad ke-4.

Universitas Mulawarman memiliki 11 Fakultas, yakni sebagai berikut.

  • Fakultas Ekonomi dan Bisnis
  • Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
  • Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
  • Fakultas Pertanian
  • Fakultas Kehutanan
  • Fakultas Perikanan dan Kelautan
  • Fakultas Teknik
  • Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
  • Fakultas Kedokteran
  • Fakultas Kesehatan Masyarakat
  • Fakultas Hukum

Untuk mendaftar program sarjana di Unmul, calon mahasiswa dapat mengikuti SNBP dan UTBK-SNBT. Unmul juga membuka pendaftaran melalui Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMMPTN).

4. Universitas Palangka Raya

Universitas Palangka Raya (UPR) berlokasi di Palangka Raya, Kalimantan Tengah. Dilansir upr.ac.id, Universitas Palangka Raya merupakan universitas negeri terbesar dan tertua di Kalimantan Tengah. Kampus ini berdiri pada 10 November 1963.

Ketika awal di dirikan, UPR hanya memiliki 3 fakultas. Kini, sudah ada 8 Fakultas di UPR.

  • Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
  • Fakultas Ekonomi
  • Fakultas Pertanian
  • Fakultas Teknik
  • Fakultas Hukum
  • Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
  • Fakultas Kedokteran
  • Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam

Penerimaan mahasiswa baru Universitas Palangka Raya dilakukan melalui SNBP dan SNBT. Universitas Palangka Raya juga membuka pendaftaran melalui Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMMPTN) Barat.

5. Universitas Borneo Tarakan

Sesuai namanya, Universitas Borneo Tarakan (UBT) berada di Tarakan, Kalimantan Utara. Di kutip dari ubt.ac.id, Universitas Borneo Tarakan awalnya di dirikan oleh Yayasan Pinekindi pada 9 Oktober 1999. Kemudian statusnya di ubah menjadi perguruan tinggi negeri oleh Peraturan Presdien RI Nomor 19 Tahun 2010.
Universitas Borneo Tarakan memiliki 7 fakultas. Yakni:

  • Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan
  • Fakultas Pertanian
  • Fakultas Teknik
  • Fakultas Ekonomi
  • Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
  • Fakultas Ilmu Kesehatan
  • Fakultas Hukum

Untuk dapat di terima di UBT, calon mahasiswa dapat mengikuti SNBP dan SNBT. Kampus ini juga mengadakan Seleksi Masuk Universitas Borneo Tarakan (SMUBT) Pola Mandiri bagi yang belum lolos di SNBP dan SNBT.

Baca juga : 6 Jurusan IPA Rasa IPS, Referensi Daftar SNBT 2025

Suka Mabuk Saat Mudik? Ini Tips Mencegahnya

Suka Mabuk Saat Mudik? – Menjelang Idul Fitri 1446 Hijriah, sejumlah Muslim biasanya akan mudik atau pulang ke kampung halamannya. Selama perjalanan mudik apakah detikers sering merasa mual?

Bisa jadi mual tersebut apa yang kita kenal sebagai mabuk perjalanan. Di saat mabuk perjalanan, tentunya tubuh tak nyaman sehingga mengganggu kelancaran perjalanan mudik.

Namun tak perlu khawatir, pakar kesehatan sekaligus dosen di Fakultas Kedokteran Institus Pertanian Bogor (IPB), dr Citra Ariani SpKp MBiomed membagikan tips untuk mencegah mabuk perjalanan. Bagaimana caranya?

Penyebab dan Gejala Mabuk Perjalanan

Melansir lama IPB, Citra menjelaskan bahwa mabuk perjalanan atau motion sickness terjadi karena adanya ketidakselarasan antara rangsangan visual dari mata dan keseimbangan telinga. Sehingga timbul gejala mual, pusing, hingga muntah.

Kondisi mabuk perjalanan dapat di alami siapa saja, baik orang sehat atau sakit. Menurut Citra, golongan yang rentan mengalami mabuk perjalanan adalah wanita, anak usia 2-12 tahun atau penderita migrain dan vertigo.

Adapun faktor hormonal yang biasanya membuat seseorang mabuk perjalanan adalah kehamilan atau menstruasi. Risiko mabuk perjalanan biasanya di akhiri dengan muntah.

Sementara faktor psikologi penyebab mabuk perjalanan antara lain cemas dan takut dengan perjalanan. Faktor ini dapat menambah potensi terjadinya mual hingga muntah juga.

Baca juga : Pendidikan Gratis di Kaltim Mulai April 2025, Simak Syarat dan Ketentuannya

Tips Mencegah Mabuk Perjalanan Menurut Pakar IPB

1. Memilih Tempat Duduk yang Tepat

Langkah pertama yang harus di perhatikan pemudik saat akan masuk kendaraan adalah posisi tempat duduk. Menurut Citra, tempat duduk ini sangat berpengaruh pada kondisi tubuh selama di perjalanan.

“Untuk perjalanan denagn kendaraan pribadi atau bus, duduk dekat jendela atau di kursi depan mobil dapat membantu mengurangi gejala mabuk perjalanan. Untuk perjalanan udara, tempat duduk di dekat sayap pesawat lebih di sarankan,” ujarnya, di kutip dari lama IPB, selasa (25/3/2025).

2. Perhatikan Kondisi Tubuh

Tidak ada yang lebih nyaman dan bebas dari berkendaraan memakai kendaraan pribadi. Seperti dituturkan oleh Citra.

Menurutnya, pemudik yang memiliki kendaraan pribadi mendapat keuntungan lebih dibandingkan yang bepergian dengan transportasi umum. Mudik dengan kendaraan pribadi membuat pemudik dapat lebih bebas menentukan waktu istirahat dan makan.

Oleh karena itu, bagi pemudik yang menggunakan transportasi pribadi harus memastikan bahwa kondisi tubuh dalam keadaan baik. Sebelum berangkat pemudik harus cukup istirahat dan banyak minum air.

“Saat Anda harus menjadi penumpang, usahakan agar dapat melihat ke horizon, cukup tidur sebelum berangkat, dan menjaga hidrasi tubuh dengan banyak minum air putih,” katanya.

3. Hindari Konsumsi Makanan Berat Sebelum Perjalanan

Untuk menghindari kondisi yang tidak diinginkan seperti muntah atau buang air besar, Citra menyarankan pemudik agar tidak mengonsumsi makanan berat mendekati waktu perjalanan.

“Hindari merokok dan makan makanan berat sebelum berangkat karena hal tersebut bisa memperburuk gejala mabuk perjalanan,” ujarnya.

4. Jangan Minum Obat

Upaya pencegahan mabuk berikutnya adalah tidak meminum obat. Konsumsi obat sebelum berkendaraan dapat menyupresi sinyal pada otak yang membuat ketidaksinkronan informasi antara mata dan telinga.

Obat yang dijual di pasaran menurut Citra biasanya mengandung mengandung dimenhidrinat, golongan antihistamin yang dapat menyebabkan kantuk. Meski demikian, Center for Disease Control and Prevention (CDC) memberikan saran untuk mencobanya terlebih dahulu di rumah jika tetap membutuhkan obat saat mudik.

Dengan begitu, efek samping dari obat dapat diketahui sebelumnya. Namun jika mempunyai penyakit tertentu, Citra menyarankan untuk mengonsultasikannya ke dokter.

5. Siapkan Alternatif Obat Alami

Jika alergi terhadap obat-obatan kimia, Citra menyarankan pemudik untuk menyiapkan alternatif obat alami. Misalnya permen jahe atau teh.

“Menghirup minyak esensial dengan aroma jahe, lavender, atau peppermint juga dapat membantu sebagian orang. Namun, perlu di perhatikan bahwa aroma tertentu justru dapat memperburuk mabuk perjalanan pada sebagian orang,” katanya.

Baca juga : Cara Mendapat Beasiswa BPJS Ketenagakerjaan dan Syaratnya

6 Jurusan IPA Rasa IPS, Referensi Daftar SNBT 2025

Istimewa

6 Jurusan IPA Rasa IPS, Jurusan kuliah seringkali dikotakkan dalam dua kategori besar. IPA untuk sains dan teknologi, Ips untuk sosial dan humaniora. Namun, di antara dua kutub ini, ada sejumlah jurusan yang justru berdiri di tengah, menggabungkan pendekatan ilmiah dengan kajian sosial. Jurusan-jurusan ini tetap berbasis saintek, tetapi lebih banyak meneliti manusia, kebijakan, hingga perilaku sosial. Mahasiswanya tidak hanya berurusan dengan angka dan rumus, tetapi juga analisis fenomena sosial dan dampaknya terhadap kehidupan. Fenomena ini menciptakan istilah tidak resmi di kalangan pelajar, yaitu jurusan ipa rasa ips. lalu, apa saja jurusan yang masuk kategori ini di kutip oleh yayasan-pesantrenyatim-nurulmuslimin.org.

1. Agribisnis

Program studi ini dapat di temui salah satunya di institut pertanian bogor (IPB). meskipun tergolong dalam rumpun ilmu pengetahuan alam, jurusan ini justru banyak mengajarkan konsep ekonomi, bisnis, dan sosial. Di dalamnya, mahasiswa tidak hanya belajar tentang aspek ilmiah seperti biologi dan kimia, tetapi juga memahami strategi pemasaran, perilaku konsumen, hingga kebijakan pembangunan.

Hal ini terlihat dari mata kuliah seperti Teori Makroekonomi, Akuntansi Agribisnis, Perilaku Konsumen, dan Bisnis Internasional, yang lebih banyak berfokus pada aspek ekonomi dan sosial ketimbang ilmu pertanian murni.

2. Sistem Informasi

Program studi dapat di temui di universitas indonesia, di bawah naungan falkutas ilmu komputer. Meskipun berbasis teknologi dan tergolong dalam rumpun ilmu pengetahuan alam, jurusan ini tidak hanya berfokus pada pemrograman dan sistem komputer, tetapi juga membahas manajemen bisnis, komunikasi teknis, hingga akuntansi perusahaan.

Mahasiswa sistem informasi memperlajari bagimana teknologi dapat di intergrasikan dengan strategi bisnis, pengelolaan data, serta perancangan sistem untuk mendukung pengambilan keputusan. Kehadiran mata kuliah seperti manajemen bisnis, komunikasi bisnis dan teknis, serta manajemen sistem informasi membuat jurusan ini tak hanya berkutat dengan logika pemrograman, tetapi juga dengan aspek manajerial dan analisis sosial.

3. Penyeluruh Dan Komunikasi Pertanian

Menyebarkan informasi pertanian tidak sekadar berbicara soal teknik budidaya atau hasil panen. Ada proses komunikasi yang kompleks di baliknya, mulai dari memahami kondisi sosial petani hingga merancang strategi penyeluruh yang efektif. Salah satu program studi yang berfokus pada hal ini adalah penyuluhan dan komunikasi pertanian, yang dapat di temui di universitas gadjah mada. Mahasiswa di jurusan ini tidak hanya belajar ilmu pertanian dari aspek biologis dan teknis, tetapi juga mendalami komunikasi massa, sosiologi pertanian, pisikologi komunikasi, hingga jurnalistik pertanian. Dengan kurikulum yang mencakup komunikasi organisasi, hubungan masyarakat, periklanan, hingga produksi audio-video, program ini menggabungkan sains dengan ilmu sosial.

4. Teknik Industri

Mengoptimalkan proses produksi dan manajemen bukan sekadar soal efisiensi mesin atau kualitas produk. Ada aspek manusia, ekonomi, hingga teknologi yang saling berkaitan dalam menciptakan sistem industri yang efektif dan berkelanjutan.

Salah satu program studi yang berfokus pada hal ini adalah Teknik Industri, yang dapat di temui di Universitas Diponegoro (Undip). Mahasiswa di jurusan ini tidak hanya belajar ilmu di rumpun IPA, seperti matematika rekayasa, fisika, dan mekanika, tetapi juga mendalami ilmu IPS, seperti manajemen operasional, ergonomi, sistem informasi, hingga analisis data untuk pengambilan keputusan.

Dengan kurikulum yang mencakup optimasi sistem produksi, supply chain management, hingga teknologi industri 4.0, program ini menggabungkan sains dengan ilmu sosial. Itulah mengapa teknik industri sering di buat sebagai ipa rasa ips.

5. Ekonomi Sumberdaya Dan Lingkungan

Bagaimana ekonomi dapat berperan dalam menjaga keseimbangan antara eksploitasi sumber daya alam dan keberlanjutan lingkungan? Pertanyaan ini menjadi fokus utama dalam program studi Ekonomi Sumberdaya dan Lingkungan, yang dapat di temui di Institut Pertanian Bogor (IPB).

Program ini menggabungkan pendekatan ilmiah dengan kebijakan sosial untuk memahami dampak ekonomi terhadap lingkungan dan sektor pertanian. mahasiswa di jurusan ini memperlajari berbagai mata kuliah yang menghubungkan sains dan sosial, seperti perubahan iklim dan bencana, ekonomi energi, analisis biaya-manfaat, serta valuasi ekonomi sumber daya alam dan lingkungan. Selain, itu keterampilan teknis seperti ekonometrik dan metode statistika juga menjadi bagian penting dari kurikulum.


Baca juga: Pendidikan Gratis di Kaltim Mulai April 2025, Simak Syarat dan Ketentuannya


6. Ilmu Keluarga Dan Konsumen

Keluarga dan konsumen memainkan peran penting dalam kesejahteraan sosial dan ekonomi. Satu-satunya perogram studi yang secara khusus mengkaji bidang ini di indonesia dapat di temui di institut pertanian bogor. Program ini menggabungkan ilmu sosial dengan sains untuk memahami kesejahteraan keluarga serta perliaku konsumen dari perspektif ilmiah. Mahasiswa di jurusan ini tidak hanya memperlajari psikologi, sosiologi, dan komunikasi, tetapi juga menguasai ilmu eksakta seperti biologi perkembangan, statistika, dan analisis data.

Mata kuliah seperti pengukuran perkembangan anak, manajemen sumber daya keluarga, dan ekonomi keluarga memberikan pemahaman berbasis riset tentang bagaimana faktor biologis, ekonomi, dan sosial memengaruhi kehidupan keluarga dan konsumen.

Pendidikan Gratis di Kaltim Mulai April 2025, Simak Syarat dan Ketentuannya

Istimewa

Pendidikan Gratis di Kaltim, akan mulai direalisasikan pada april 2025. Program ini merupakan bagian dari inisiatif gratis pol yang di canangkan oleh pemerintah provinsi kaltim untuk meningkatkan akses pendidikan bagi masyarakat. Lantas, siapa saja yang berhak atas program pendidikan gratis dan apa syaratnya?

Kepala biro kesejahteraan masyarakat setdaprov kaltim, dasmiah menjelaskan, pada tahap awal, program gratis pol akan di prioritaskan bagi mahasiswa baru tahun ajaran 2025. Hal ini di karenakan anggaran pendapatan dan belanja daerah kaliamtan timur telah di sahkan pada akhir tahun 2024. Karena anggarannya terbatas, makannya tahap awal di berikan kepada maba. Nanti di 2026 atau anggaran selanjutnya baru akan menyenluruh untuk seluruh mahasiswa yang telah lebih dulu berkuliah, ungkap dasmiah dihubungi melalui telepon yayasan-pesantrenyatim-nurulmuslimin.org pada rabu (26/3/2025).

Program pendidikan gratis ini akan menanggung Uang Kuliah Tunggal (UKT) mahasiswa dengan batasan maksimal Rp 5 juta. Sementara itu, untuk program studi kedokteran dan kesehatan, batas maksimal UKT yang di tanggung adalah Rp 7,5 juta persiswa. Dia pun menjelaskan, biaya pendaftaran tidak termasuk dalam program pendidikan gratis sebagai bentuk keseriusan calon mahasiswa. kalau UKT-nya misal rp 8juta, maka rp 3 jutanya di tanggung sendiri karena batasan dalam gratis pol hanya rp 5juta per mahasiswa, kecuali program studi kedokteran dan kesehatan UKT di tanggung rp 7.5 juta, jelas dasmiah.

Syarat Pendidikan Gratis

Persyaratan utama bagi penerima manfaat program ini adalah harus merupakan warga kalimantan timur, yang di buktikan dengan kartu tanda penduduk (KTP) dan kartu keluarga (KK) dengan domisili kaltim minimal 3 tahun.

Selain itu, terdapat batasan usia untuk setiap jenjang pendidikan:

  • D3 maksimal 23 tahun
  • S1 maksimal 25 tahun
  • S2 maksimal 35 tahun
  • S3 maksimal 40 tahun

Dasmiah juga menegaskan bahwa program gratis pol tidak memandang akreditas kampus, status unggulan, program studi, maupun prestasi akademik calom mahasiswa. Seluruh perguruan tinggi negeri maupun swasta yang berada di kaltim berhak menerima program ini. Saat ini, terdapat 63 kampus kaltim yang akan di jangkau oleh program tersebut.

Program Unggulan Pemprov Kaltim

Percepatan implementasi program gratis pol ini menjadi fokus dalam rapat antara pemprov kaltim, tim transisi rudy-seno, serta seluruh rektor dan di rektur perguruan tinggi se-kaltim di kantor gubernur kaltim pada senin (24/3/2025). Peraturan gubernur terkait program ini telah rampung dan saat ini berada di kementerian dalam negeri. Selain itu, petunjuk teknis, harmonisasi, implementasi, dan pola kerja sama antara pemerintahan dan perguruan tinggi juga telah di bahas secara detail. “Jika gubernur setuju, MoU kerja sama kuliah gratis itu akan kita tandatangani pada 21 April 2025 mendatang,” beber Dasmiah.


Baca juga: 8 Kesalahan Receh Bisa buat Gagal


Gubernur Kaltim, Rudy Mas’ud, menegaskan bahwa program pendidikan gratis ini di percepat untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di daerah. “Insyaallah, tahun ini pendidikan di Kaltim benar-benar gratis,” kata Rudy dalam keterangannya Kamis, (20/3/2025). Pemprov Kaltim telah mengalokasikan anggaran lebih dari Rp 500 miliar untuk mewujudkan program ini. Wakil Gubernur Kaltim, Seno Aji, menambahkan bahwa kebijakan ini akan berlaku untuk seluruh siswa SMA dan SMK, baik negeri maupun swasta. Saat ini, Pemprov tengah menyiapkan peraturan gubernur (Pergub) sebagai landasan hukum pelaksanaan program tersebut.

8 Kesalahan Receh Bisa buat Gagal

8 Kesalahan Receh – Pendaftaran Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2025, sebentar lagi ditutup. Tepatnya, pada Rabu (27/3/2025) mendatang.

Berarti hari ini, Senin (24/3/2025) adalah H-3 pendaftaran di laman snpmb.bppp.kemdikbud.go.id di tutup.

Jalur masuk perguruan tinggi negeri ini, menggunakan tes UTBK (UJian Tulis Berbasis Komputer) untuk seleksinya. Tetapi ada delapan kesalahan receh yang bisa membuatmu gagal mendaftar dan lolos UTBK SNBT 2025.

Apa saja kesalahan receh itu? Calon mahasiswa perlu memperhatikan informasi berikut ini.

Baca juga : Cara Mendapat Beasiswa BPJS Ketenagakerjaan dan Syaratnya

Kesalahan receh yang bisa buat gagal UTBK SNBT 2025

1. Tidak simpan permanen akun SNPMB

Ini adalah kesalahan paling receh yang seringkali dilakukan siswa. Mendaftar akun SNPMB (Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru) adalah syarat wajib mengikuti UTBK SNBT 2025.

Jika lupa simpan permanen akun, maka kamu berpotensi tidak bisa mendaftar UTBK SNBT 2025.

2. Memilih program studi tidak sesuai minat atau kemampuan

Panitia SNPMB sudah berkali-kali mengingatkan siswa untuk memilih program studi yang sesuai minat atau passion.

Ketika memilih program studi, seringkali siswa berandai-andai dan berpikir terlalu lama. Ia menghimbau agar para siswa bisa cepat menentukan pilihan dan jangan melakukan pendaftaran menjelang tanggal akhir pendaftaran. Jangan memilih prodi dengan sistem kebut semalam (SKS).

3. Daftar UTBK SNBT 2025 terlalu mepet dengan waktu penutupan

Pendaftaran UTBK SNBT 2025 tidak di tutup pada pukul 23.59 WIB atau menjelang dini hari. Tapi pendaftaran UTBK SNBT 2025 di tutup pada pukul 15.00 WIB saja. Karena waktunya sangat pendek, tim SNPMB sering meminta siswa mendaftar jauh-jauh hari.

4. Tidak menghitung keketatan jurusan yang dipilih

Memperhatikan keketatan program studi yang di tuju menjadi sangat penting karena akan menjadi bahan perkiraan apakah calon mahasiswa bisa benar-benar lolos pemilihan.

Sebagai contoh, jika Prodi Ilmu Hukum di Universitas Indonesia memiliki daya tampung 114 kursi dengan jumlah peminat 1.634 orang, maka tingkat keketatannya adalah 1:14. Artinya, dari 14 pendaftar, hanya 1 orang yang akan diterima.

Pada UTBK SNBT kamu bisa memilih sampai 4 prodi. Dengan syarat pilihan tiga prodi dan empat prodi harus memilih jenjang D3.

Karena itu kamu harus memperhatikan keketatan jurusan. Prodi paling ketat di taruh pada pilihan pertama kemudian di urutan pilihan kedua dan sampai akhir, yang keketatannya lebih rendah. Harus di urutkan.

5. Menganggap pilihan kedua sebagai cadangan

Tersedianya opsi untuk memilih dua program studi dalam Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2025 bukan berarti pilihan kedua adalah pilihan cadangan, melainkan keduanya harus benar-benar di minati oleh calon mahasiswa.

Menurutnya, peserta harus memastikan kedua program studi yang di pilih memang benar-benar di minati. Jangan sampai program studi kedua hanya di jadikan pilihan coba-coba.

6. Tidak mau menambahkan prodi D3

Informasi memilih Prodi UTBK SNBT 2025 sudah diumumkan tim SNPMB dan bisa di  akses di laman resminya.

Siswa yang memilih 3 hingga 4 Prodi memang wajib memilih satu prodi vokasi minimal D3. Jangan sampai kamu ingin memilih keempat prodi untuk jenjang S1 saja.

7. Terpaku pada satu perguruan tinggi

Calon mahasiswa perlu mempelajari dengan cermat jenis program studi dan daya tampung yang tersedia di sistem SNBP (Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi).

Jangan terpaku pada satu perguruan tinggi saja. Sebab ada banyak PTN (perguruan tinggi negeri) yang menawarkan program studi yang bisa di pilih, termasuk program-program studi baru yang inovatif.

Kamu bisa mencari prodi di PTN yang peluangnya besar dengan ketetatan terendah supaya bisa lolos SNBT.

8. Portofolio dan dokumen tidak sesuai ketentuan

Merupakan dokumen penyerta yang wajib di siapkan oleh calon mahasiswa yang mendaftar di bidang seni dan olahraga dalam sistem SNBP 2025.

Portofolio di gunakan untuk mengukur kemampuan dan keterampilan calon mahasiswa dalam bidang seni dan olahraga, karena penilaian pada bidang tersebut tidak bisa hanya mengandalkan nilai rapor.

Sementara itu, rekam jejak mencakup bukti prestasi yang pernah di raih, misalnya penghargaan dalam kompetisi seni atau olahraga.

Untuk mengetahui perguruan tinggi dan program studi yang mewajibkan portofolio, calon mahasiswa dapat mengakses laman resmi SNPMB atau situs masing-masing PTN.

Demikian 8 kesalahan receh yang perlu di perhatikan calon mahasiswa. Sehingga calon mahasiswa tidak melakukan 8 kesalahan tersebut agar bisa mendaftar UTBK SNBT 2025 tanpa kendala.

Cara Mendapat Beasiswa BPJS Ketenagakerjaan dan Syaratnya

Istimewa

Cara Mendapat Beasiswa BPJS, Beasiswa BPJS Ketenagakerjaan adalah program bantuan pendidikan yang bisa di dapatkan anak dari keluarga peserta BPJS Ketenagakerjaan. Syarat dan cara mendapatkan program beasiswa perlu di ketahui oleh setiap peserta BPJS Ketenagakerjaan atau BP Jamsostek.

Keberadaan beasiswa ini bermanfaat untuk membantu meringankan beban pendidikan bagi keluarga peserta BPJS ketenagakerjan, khususnya ahli waris yang di tinggalkan.

Besaran Beasiswa BPJS Ketenagakerjaan

Besaran bantuan atau nilai manfaat dari beasiswa pendidikan untuk anak perserta BPJS ketenagakerjaan berbeda-beda sesuai jenjang pendidikannya. Berikut besaran dana bantuan pendidikan yang di terima yayasan-pesantrenyatim-nurulmuslimin.org.

  • Taman kanak-kanak (TK): Rp,1,5 juta per orang pertahun. Maksimal menyelesaikan pendidikan selama 2 tahun.
  • Sekolah dasar (SD): RP. 1,5 juta per orang pertahun. Maksimal menyelesaikan pendidikan selama 6 tahun.
  • Smp/sederajat: Rp,2jt per orang per tahun. Maksimal menyelesaikan pendidikan 3 tahun.
  • Sma/sederajat: Rp, 3jt per orang per tahun. Maksimal menyelesaikan pendidikan 3 tahun.
  • Pendidikan tinggi paling tinggi S1: Rp 12 juta per orang per tahun. maksimal menyelesaikan pendidikan 5 tahun.

Syarat Klaim Beasiswa BPJS Ketenagakerjaan

Berikut beberapa syarat untuk bisa mendapatkan atau mengklaim beasiswa pendidikan bagi anak perserta BPJS ketenagakerjaan

Syarat khusus

  • Orang tua harus mengikuti program jaminan kecelakaan kerja (JKK)
  • Orang tua harus mengikuti jaminan kematian (JKM) BPJS ketenagakerjaan
  • Peserta meninggal dunia akibat kecelakaan kerja
  • Peserta meninggal dunia akibat kecelakaan kerja dan sudah melakukan iuran minimal 3 tahun. ( Jika memiliki lebih dari satu kepesertaan. tidak berlaku akumulasi masa iuran )

Syarat umum

  • Mempunyai anak dalam usia sekolah
  • Beasiswa hanya berlaku maksimal untuk 2 orang anak
  • Usia anak perserta BP jamsostek maksimal  23 tahun
  • Sedang bersekolah atau kuliah
  • Anak belum menikah
  • Iuran harus di lunasi, jika masih ada tunggakan pembayaran dari perusahaan

Ketentuan lain

  • Jika anak BP jamsostek belum masuk usia sekolah pada saat peserta meninggal dunia maupun cacat total, beasiswa bisa di klaim setelah anak memasuki usia sekolah.
  • Pengajuan klaim beasiswa dapat di lakukan setiap tahun.
  • Beasiswa akan berakhir saat anak peserta mencapai usia 23 tahun, atau menikah, atau bekerja.

Cara mendapatkan beasiswa BPJS ketenagakerjaan

Cara klaim beasiswa pendidikan bagi anak peserta BPJS ketenagakerjaan secara umum adalah melaporkan kematian, baik karena kecelakaan kerja atau akibat lain, lalu mengajukan klaim beasiswa. Berikut langkah-langkanya

1. Melaporkan kecelakaan kerja

Jika peserta BP Jamsostek mengalami kecelakaan kerja, perusahaan atau perorangan (bagi peserta Bukan Penerima Upah atau BPU), wajib melaporkan kejadian tersebut dengan tahap berikut ini:

  • Laporan kecelakaan kerja di lakukan maksimal 2×24 jam dengan melengkapi syarat seperti fotokopi identitas peserta, kartu peserta, kronologis kejadian, dan presensi karyawan.
  • Mengisi Formulir Tahap II di lengkapi surat keterangan dokter kasus kecelakaan kerja.

2. Melaporkan kematian

Jika peserta meninggal dunia bukan karena kecelakaan kerja, maka keluarganya dapat mendatangi kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan terdekat dengan melengkapi beberapa dokumen berikut ini:

  • Kartu peserta BPJS Ketenagakerjaan
  • Akta kematian
  • Fotokopi KTP tenaga kerja dan ahli waris
  • Fotokopi Kartu Keluarga
  • Surat Keterangan ahli waris dari pejabat yang berwenang
  • Buku Nikah (apabila ahli waris merupakan istri/suami sah peserta)
  • Dokumen pendukung lainnya apabila di perlukan

Baca juga artikel kami yang lainnya: 10 Kampus Terbaik di Indonesia 2025 Versi Peringkat Webometrics


3. Mengajukan beasiswa pendidikan

Setelah melaporkan kematian, orang tua atau ahli waris bisa mendatangi kantor BPJS Ketenagakerjaan terdekat untuk mengajukan klaim beasiswa pendidikan. Beberapa dokumen yang harus di lengkapi yaitu:

  • Formulir pengajuan beasiswa
  • Akta kelahiran/KTP/bukti identitas lain dari anak penerima beasiswa
  • Kartu Keluarga yang mencantumkan nama anak penerima beasiswa
  • Surat keterangan masih menempuh pendidikan atau pelatihan dari sekolah/perguruan tinggi/lembaga pelatihan
  • Rapor atau transkrip nilai
  • KTP/bukti identitas lainnya dari orang tua/wali
  • Rekening tabungan yang masih aktif atas nama anak penerima beasiswa atau wali
  • Ijazah SMA/sederajat (jika mengajukan beasiswa pelatihan)
  • Sertifikat pelatihan sebelumnya (untuk pelatihan linier atau berjenjang)

Demikian penjelasan mengenai cara mendapatkan beasiswa BPJS ketenegakerjaan dan syaratnya yang wajib di ketahui oleh setiap persertanya. Besaran bantuan atau nilai manfaat dari beasiswa pendidikan untuk anak peserta BPJS ketenagakerjaan atau BP jamsostek ini berbeda-beda sesuai jenjang pendidikannya.